Ittiba' Sunnah
1.96K subscribers
4.64K photos
1.13K videos
77 files
7.19K links
Nerakamu memang bukan urusanku&surgapun belum tentu jdi milikku.Tapi mengajakmu dlm kebaikan adlh kewajibanku
Allah ta'ala berfirman,
فَإِنَّمَا عَلَيْكَ الْبَلَاغُ الْمُبِينُ
Maka ketahuilah kewajiban yg dibebankan atasmu hanyalah menyampaikan dg terang
Download Telegram
Bismillaah
Assalaamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

اللهم صَل على محمد و على آل محمد.

SEMUA TAKDIR ITU BAIK

🚩Allah itu Al-‘Alim ( Maha Mengetahui)
🚩Allah itu Al-Khabiir (Allah mengetahui berbagai rahasia yang tersembunyi)
____

Allah yang lebih mengetahui akibat terbaik setiap perkara. Allah yang Mahatahu yang paling maslahat untuk urusan dunia dan akhirat kita. Sedangkan kita sendiri tidak mengetahui yang terbaik dan yang jelek untuk kita. (Tafsir Az-Zahrawain, hlm. 348-349)

Sumber https://rumaysho.com/28668-semua-takdir-itu-baik.html

_

DUA KALIMAT SYUKUR YANG SERING TERLUPAKAN…

Yuk.. biasakan ucapkan ke DUA kalimat syukur ini…. (redaksi hadits ada dibawah ini)
______
Hamba yang bersyukur kepada Allah Ta’ala ialah hamba yang bersyukur dengan lisannya. Allah sangat senang apabila dipuji oleh hamba-Nya. Allah cinta kepada hamba-hamba-Nya yang senantiasa memuji Allah Ta’ala.

وَأَمَّا بِنِعْمَةِ رَبِّكَ فَحَدِّثْ

“Dan terhadap nikmat Tuhanmu maka hendaklah kamu menyebut-nyebutnya (dengan bersyukur)”. (Qs. Adh Dhuha: 11)

Bahkan ketika tertimpa musibah atau melihat sesuatu yang tidak menyenangkan, maka sebaiknya tetaplah kita memuji Allah.

عَنْ عَائِشَةَ قَالَتْ كَانَ رَسُولُ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم – إِذَا رَأَى مَا يُحِبُّ قَالَ « الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِى بِنِعْمَتِهِ تَتِمُّ الصَّالِحَاتُ ». وَإِذَا رَأَى مَا يَكْرَهُ قَالَ « الْحَمْدُ لِلَّهِ عَلَى كُلِّ حَالٍ ».

Dari Aisyah, kebiasaan Rasulullah shallallahu ‘alayhi wasallam, jika menyaksikan hal-hal yang beliau sukai adalah mengucapkan “Alhamdulillah alladzi bi ni’matihi tatimmush shalihat”. Sedangkan jika beliau menyaksikan hal-hal yang tidak menyenangkan beliau mengucapkan “Alhamdulillah ‘alaa kulli haal.” (HR Ibnu Majah no 3803 dinilai hasan oleh al Albani)

______

Muslimah.Or.Id
Penulis: Ummu Abdillah Dewi Gimarjanti
Murajaah: Ustadz Ammi Nur Baits, hafizhohullah
https://bbg-alilmu.com/archives/26669

#Takdir
#Bersyukur

Barakallahu fiikum
Bismillah

https://t.me/Sunnah_ittiba

Titanic diantara kapal layar termewah & terbesar dizamannya, ratusan atau bahkan ribuan orang berjibaku membuatnya.

Tak heran membuat jumawa arsiteknya, dlm wawancara , wartawan menanyakan tingkat savety kapal ini -dia Thomas Andrews- menjawab :

"Tingkat keamanan tertinggi, bahkan #Tuhan sekalipun takkan mampu menenggelamkannya." ujar dia.

Dan tepat pada pelayaran perdanya titanic megah itu karam (14 April 1912) , menewaskan 1517 orang penumpang termasuk Thomas dan akhodanya.

Disisi lain perahu sederhana, dibuat oleh Seorang saja, Nabiyullah Nuh Alaihissalam dengan pertolongan Allah Ta'ala Beliau dapat merampungkan pembuatannya,

Dan ketika pelayaran perdanya Beliau tidak lupa mengingatkan para penumpang utk #Mengembalikan segala haul dan kuasa hanya kepada Dzat pemilik kekuasaan sempurna Azza Wa Jalla , Beliau perintahkan mereka semua membaca :

{ بِسۡمِ ٱللَّهِ مَجۡرٜىٰهَا وَمُرۡسَىٰهَاۤۚ إِنَّ رَبِّی لَغَفُورࣱ رَّحِیمࣱ }

Dengan kekuasaan Allah Ta'ala kami berserah kemana perahu ini dilayarkan (Majraha) dan dengan Nama-Nya juga kami pasrahkan kemana Dia akan labuhkan (Mursaha).

Dlm ayat lain Beliau ingatkan para pemumpang utk #Bersyukur :

{ فَإِذَا ٱسۡتَوَیۡتَ أَنتَ وَمَن مَّعَكَ عَلَى ٱلۡفُلۡكِ فَقُلِ ٱلۡحَمۡدُ لِلَّهِ ٱلَّذِی نَجَّىٰنَا مِنَ ٱلۡقَوۡمِ ٱلظَّـٰلِمِینَ }

Engkau dan para penumpang tatkala telah berada diatas perahu, ucapkanlah sebagai bentuk syukur kalian Alhamdulillah Yg telah menyelamatkan kita dari kaum yg zhalim.

Lalu apa yg terjadi?!

Allah Ta'ala menenggelamkan bumi dan  menyelamatkan segelintir orang beriman dan Nabi mereka yg ada diatas perahu tersebut.

Note : Kenali Rabbmu ! Dia Adalah Al-Akbar tidak ada yg lebih besar dari-Nya.

✒️ Al Ustadz Abu Royyan Al Induwnisy Hafidzahullah

https://t.me/fawaaidalmunawy