Buletin Al-Faidah
4.89K subscribers
1.09K photos
19 videos
10 files
825 links
Channel Resmi Buletin Al-Faidah | Berbagi Faidah di atas Sunnah

Pembimbing :
• Al-Ustadz Qomar Su'aidi hafizhahullah
• Al-Ustadz Muhammad As-Sewed hafizhahullah
• Al-Ustadz 'Abdurrahman Mubarak hafizhahullah

Untuk Berlangganan: +62857-8264-3130
Download Telegram
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

BERLINDUNG DARI PENYIMPANGAN DAN FITNAH

💬 Berkata Imam Al Bukhari, berkata Ibnu Abi Mulaikah -rahimahumallah-:

اللَّهُمَّ إِنَّا نَعُوذُ بِكَ أَنْ نَرْجِعَ عَلَى أَعْقَابِنَا، أَوْ نُفْتَنَ

❝ Ya Allah, sesungguhnya kami berlindung kepada-Mu dari kembali ke belakang kami (menyimpang -pen) atau kami terfitnah. ❞

📖 Shahih Al Bukhari, Kitabul Fitan no 6641.

🔎
Alih Bahasa: al-Ustadz Sirojuddin 'Abbas hafizhahullah

#Penyimpangan #Fitnah #Takut #Allah


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

DIPENUHI KELEZATAN NAN MENYEMBUHKAN

✍🏻 Al-Imam Ibnul Jauzi rahimahullah pernah menuturkan,

تِلاوَةُ الْقُرْآنِ تَعْمَلُ فِي أَمْرَاضِ الْفُؤَادِ مَا يَعْمَلُهُ الْعَسَلُ فِي عِلَلِ الأَجْسَادِ.

❝ Tilawah al-Qur'an itu berpengaruh terhadap penyakit-penyakit hati, sebagaimana madu berpengaruh terhadap penyakit-penyakit badan. (yakni pengaruh berupa kesembuhan -pen) ❞

📖 Kitab At-Tabshiroh, hal. 71, Jilid 1, Cet. Darul Kutub al-'Ilmiyyah.

✏️
Alih Bahasa: Thuwailib Tamaam Al-Minnah
🔎 Muroja'ah: Al-Ustadz Sirojuddin 'Abbas hafizhahullah

#Benci #Musuh #Lawan #Adab #Akhlak


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

KEPAKKAN KEDUA SAYAPMU WAHAI PENUNTUT ILMU!

✍️ Al-'Allamah Muhammad Al-'Utsaimin rahimahullah pernah menuturkan,

‏فكثير من طلبة العلم يعتني بالسنة، وشروحها، ورجالها ومصطلحاتها، إعتناء كامل،

❝ Kebanyakan dari penuntut ilmu menaruh perhatian terhadap As-Sunnah (hadits Nabi), penjelasan-penjelasan terhadapnya, rijalnya (person yang meriwayatkan hadits -pen), dan kata-kata istilahnya dengan perhatian yang sempurna.

لكن لو سألته عن آية من كتاب الله لرأيته جاهلا بها، وهذا غلط كبير، فلابد أن يكون الكتاب والسنة جناحين لك ياطالب العلم.

Namun jika engkau menanyakannya tentang suatu ayat dari Kitabullah, niscaya engkau akan mendapatinya dalam keadaan tidak mampu memahaminya. Dan ini merupakan kekeliruan yang besar (fatal). Sudah semestinya Al-Kitab (Al-Qur'an) dan As-Sunnah (Hadits Nabi) itu dijadikan laksana dua sayap bagimu wahai penuntut ilmu!

📖 Kitabul Ilmi, Hal. 45.

✏️
Alih Bahasa: Thuwailib Tamaam Al-Minnah
🔎 Muroja'ah: Al-Ustadz Sirojuddin 'Abbas hafizhahullah

#Tholib #Thalib #PenuntutIlmu #Thuwailib #AlQuran #Sunnah #Hadits #Nasihat #Renungan


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

SENANTIASA MEMOHON PERLINDUNGAN DAN KEKOKOHAN

📖 Asy-Syaikh Muhammad bin Sholeh Al-'Utsaimin rahimahullah pernah menyampaikan seuntai nasihat,

يجب على الإنسان اللجوء إلى الله عز وجل لأنه هو الذي بيده ملكوت السموات والأرض فلا تعتمد على ما في قلبك من رسوخ الإيمان مثلاً.

❝ Wajib bagi setiap insan untuk memohon perlindungan kepada Allah 'Azza wa Jalla. Karena Dialah Dzat yang seluruh kerajaan langit dan bumi berada di tangan-Nya. Maka janganlah engkau berpijak (bersandar) pada apa-apa yang berada dalam kalbumu, misalnya dari keteguhan iman.

وتعتمد أنه لن يتسلط عليك الشيطان ولن يتسرب إليك هوى النفس الأمارة بالسوء بل كن دائماً لاجئا إلى الله تعالى سائلاً الثبات.

Janganlah pula engkau bepijak (bersandar) pada sesuatu, yakni bahwasannya tidak akan mungkin setan menguasaimu dan tidak akan mungkin hawa nafsu serta bisikan untuk melakukan kejelekan menyelinap ke dalam dirimu. Bahkan hendaknya engkau senantiasa dalam keadaan memohon perlindungan kepada Allah, memohon kekokohan (di atas kebenaran)! ❞

📖 Kitab Tafsir Surat Yasiin, hal. 24

✏️
Alih Bahasa: Thuwailib Tamaam Al-Minnah
🔎 Muroja'ah: Al-Ustadz Sirojuddin 'Abbas hafizhahullah

#Takut #Khawatir #Kekokohan #Nasihat


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

KALAU BUKAN KARENA KETIGA HAL INI

✍🏻 Diriwayatkan bahwa Abu Darda radhiyallahu'anhu pernah menyampaikan,

لولا ثلاث لصلح الناس : شح مطيع وهوى متبع وإعجاب المرء بنفسه.

❝ Kalaulah bukan (karena) tiga perkara, niscaya manusia menjadi baik,
sifat kikir yang ditaati,
dan hawa nafsu yang diikuti,
dan seorang bangga (ujub) dengan dirinya.

📖 Kitab Syarhus Sunnah lil Baghawi, hal. 309, jilid 14, Cet. al-Maktabah al-Islami.

🔎
Alih Bahasa: al-Ustadz Sirojuddin 'Abbas hafizhahullah

#Kikir #Bakhil #Ujub #Nasihat


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

SAHABAT YANG SEMESTINYA KAU GENGGAM TANGANNYA ERAT-ERAT

إِذَا كَانَ لَكَ صَدِيقٌ فَشُدَّ يَدَيْكَ بِهِ فَإِنَّ اتِّخَاذَ الصَّدِيقِ صَعْبٌ وَمُفَارَقَتُهُ سَهْلٌ.

❝ Jika engkau memiliki sahabat dekat (yang membantumu di atas ketaatan kepada Allah -pen), maka eratkanlah genggaman kedua tanganmu padanya! Karena mendapatkan sahabat dekat (yang demikian itu) begitu sulit, sementara berpisah dengannya amatlah mudah. ❞

📖 Nasihat al-Imam asy-Syafi'i rahimahullah kepada salah seorang muridnya, dinukilkan Abu Nu'aim al-Ashbahaany rahimahullah dalam kitab Hilyatul Auliya Hal. 121, Jilid 9, Cet. Daarul Fikr.

✏️
Alih Bahasa: Thuwailib Tamaam Al-Minnah
🔎 Muroja'ah: Al-Ustadz Sirojuddin 'Abbas hafizhahullah

#Sahabat #Teman #Kawan #Nasihat #Pergaulan


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

TAKUTLAH HANYA KEPADA ALLAH!

✍🏻
Asy-Syaikh Sholih bin Fauzan al-Fauzan hafizhahullah pernah menyampaikan,

فالأمور كلها مرجعها إلى الله سبحانه وتعالى، فهو الذي يستحق أن يُعبد، وأن يُتوكّل عليه، وأن يُدعى، ويُرجى، ويُخاف سبحانه وتعالى،

❝ Segala urusan itu tempat kembalinya adalah kepada Allah subhanahuwata'ala. Sehingga Dialah Dzat (satu-satunya) yang berhak untuk diibadahi, digantungkan rasa tawakal, dipanjatkan doa, ditautkan harapan, serta Dzat yang berhak untuk ditakuti subhanahuwata'ala.

وما عداه فإنه خلق من خلق الله، مسخّر بيد الله سبحانه وتعالى، إن شاء سلّطه عليك وإن شاء منعه عنك،

Adapun selain-Nya, maka itu hanyalah ciptaan di antara ciptaan Allah, yang tunduk di tangan Allah subhanahuwata'ala. Jika Allah berkehendak, niscaya Dia akan menguasakan makhuk itu atasmu, dan jika Allah berkehendak, niscaya Dia akan menghalangi makhluk itu darimu.

ما في الأرض من الأشرار من بني آدم ومن الشياطين ومن الجن ومن الإنس ومن الحيّات والسباع ومن سائر الأشياء الضارة، كلها بيد الله سبحانه وتعالى، إن شاء سلّطها عليك وإن شاء أمسكها عنك، فلا تخف من غير الله عزّ وجلّ،

Tidaklah seluruh perkara di dunia dari kejelekan-kejelekan bani Adam, setan, kalangan jin, manusia, ular, hewan buas dan segala macam perkara yang membahayakan, (kecuali) semuanya itu berada di tangan Allah subhanahuwata'ala. Jika Allah berkehendak, maka Dia akan menguasakan makhluk itu atas dirimu, dan jika Allah berkehendak, maka Dia akan menahan makhluk itu darimu. Maka janganlah kau merasa takut dari selain Allah 'Azzawajalla!

📖 Kitab I'aanatul Mustafiid bisyarh Kitab At-Tauhid, hal. 188, jilid 1, Cet. Muassasah ar-Risalah.

✏️
Alih Bahasa: Thuwailib Tamaam Al-Minnah
🔎 Muroja'ah: al-Ustadz Abu Muhammad Farhan hafizhahullah

#Takut #Khosyah #Tauhid #Nasihat


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

BUAH MANIS DARI TAKWA, TAWADHU DAN IKHLAS!

✍🏻 Al-Imam Ibnul Jauzi rahimahullahTa'ala pernah menyampaikan,

إذا أردتَ العلو، فارتق بدرجة التقوى، وإن شئت العز فضع جبهة التواضع، وإن آثرت الرياسة فارفع قواعد الإخلاص، فوالله ما تحصل المناصب بالمُنى

❝ Jika engkau menginginkan (derajat) tinggi, maka naiklah tangga ketakwaan!

Dan jika engkau menghendaki kemuliaan, maka letakanlah kening ketawadhuan!

Dan jika engkau terpengaruh ambisi kepemimpinan, maka tinggikanlah (tegakkanlah) tiang-tiang keikhlasan!

Demi Allah! Engkau tidak akan mendapatkan derajat (mulia) dengan kesenangan (tanpa jerih payah dan tanpa perjuangan -pen). ❞

📖 Kitab Al-Lathaif, hal 22

🔎
Alih Bahasa: al-Ustadz Sirojuddin 'Abbas hafizhahullah

#Takwa #Tawadhu #Ikhlas #Motivasi #Nasihat #Inspirasi


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

SELAMA MASIH ADA YANG MENGAJARI KAMI

✍🏻 Sufyan Ats-Tsaury rahimahullah menyampaikan,

لَا نَزَالُ نَتَعَلَّمُ الْعِلْمَ مَا وَجَدْنَا مَنْ يُعَلِّمُنَا

❝ Kami akan senantiasa mempelajari ilmu, selama kami masih mendapati sosok yang bersedia memberikan pelajaran kepada kami.

📖 Kitab Hilyatul Auliya Hal. 363, Jilid 6, Cetakan As-Sa'adah.

✏️
Alih Bahasa: Thuwailib Tamaam Al-Minnah
🔎 Muroja'ah: Al-Ustadz Sirojuddin 'Abbas hafizhahullah

#Ilmu #Majelis #Guru #TholibulIlmi #MenuntutIlmu


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

REZEKI TAK MUNGKIN TERTUKAR

✍🏻 Abu Hazim rahimahullah pernah menyampaikan,

وَجَدْتُ الدُّنْيَا شَيْئَيْنِ: فَشَيْئاً هُوَ لِي، وَشَيْئاً لِغَيْرِي، فَأَمَّا مَا كَانَ لِغَيْرِي، فَلَوْ طَلبتُهُ بِحِيْلَةِ السَّمَاوَاتِ وَالأَرْضِ لَمْ أَصِلْ إِلَيْهِ، فَيُمنعُ رِزْقُ غَيْرِي مِنِّي، كَمَا يُمْنَعُ رِزقِي مِنْ غَيْرِي.

❝ Aku mendapati dunia dua bagian :
Satu bagian untukku dan satu bagian untuk selainku. Maka adapun bagian untuk selainku andaikan aku mencarinya dengan menempuh usaha (yang menembus) langit dan bumi niscaya aku tidak akan sampai kepadanya (tidak mendapatkannya -pen). Maka tertahanlah rezeki selainku kepadaku sebagaimana tertahannya rezekiku kepada selainku.

📖 Kitab Siyar A'lamin Nubala', hal. 100, jilid 6, Cet. Muassasah ar-Risalah.

📝 Alih Bahasa: al-Ustadz Sirojuddin 'Abbas hafizhahullah

#Rezeki #Takdir #Allah #Nasihat #Usaha


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

TAHAPAN MENUNTUT ILMU

✍🏻 Sufyan At-Tsaury rahimahullah pernah menyampaikan,

أَوَّلُ الْعِلْمِ الْإِنْصَاتُ ثُمَّ الِاسْتِمَاعُ ثُمَّ الْحِفْظُ ثُمَّ الْعَمَلُ ثُمَّ النَّشْرُ

Tahapan pertama dari ilmu adalah diam, kemudian menyimak, kemudian menghafal, kemudian beramal, kemudian menyebarkan.

📖 Kitab Jaami'ul Bayan 'Ilmi wa Fadhlih Hal. 377, Jilid 1, Cet. Daar Ibnul Jauzi.

✏️
Alih Bahasa: Thuwailib Tamaam Al-Minnah
🔎 Muroja'ah: Al-Ustadz Sirojuddin 'Abbas hafizhahullah

#Ilmu #Majelis #Tahapan #TholibulIlmi #MenuntutIlmu #Adab


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

ASYURO, SAAT TRADISI MENODAI TUNTUNAN NABI ﷺ

✍🏻 Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah rahimahullah pernah mengatakan,

❝ Dengan sebab peristiwa pembunuhan Al-Husain, syaithon membisikkan kepada manusia agar membuat 2 bid'ah, yaitu bid'ah bersedih dan berkabung pada hari Asyura dengan memukul wajah dan berteriak, menangis, menyiksa diri dan sebagainya. Hal ini menyebabkan mereka menghina para salaf, melaknat mereka, dan memasukkan orang yang tidak berdosa ke dalam golongan yang berdosa hingga mereka mencela orang-orang As-Sabiqunal Awwalun (pertama kali masuk Islam). ❞

📖 Kitab Minhajus Sunnah Hal. 174, Jilid 3.

📄
Buletin Al-Faidah Edisi 79
📂 Vol. 2 | Tahun-2 | 1437 H


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI : https://t.me/buletinalfaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

MERDEKA DARI JERAT-JERAT KESYIRIKAN

Kemerdekaan Negara kita Indonesia dari penjajahan orang-orang kafir merupakan salah satu nikmat terbesar yang Allah subhanahuwaTa'ala karuniakan kepada kita. Dengan kemerdekaan ini keamanan di negeri kita terjaga, tertumpahnya darah-darah kaum muslimin tercegah, kehormatan, harta dan jiwa pun terlindungi. Maka wajib bagi kita mensyukuri nikmat tersebut!

وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِن شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ ۖ وَلَئِن كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِي لَشَدِيدٌ

“Dan (ingatlah juga), tatkala Rabbmu mengumumkan, ‘Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.' " (QS. Ibrahim: 7)

Namun ketahuilah saudaraku, hakikat merdeka bukanlah semata-mata kita mampu terbebas dari penindasan dan siksaan. Bukan pula dikatakan merdeka tatkala kita mampu terlepas dari kemiskinan. Terlebih dikatakan bahwa merdeka adalah kebebasan diri untuk memilih apa saja yang jiwa ini mencocoki. Bukan itu!

Hakikat merdeka yang sebenarnya adalah tatkala kita merdeka dari penghambaan kepada makhluk dengan hanya menghamba kepada Allah semata.
Yakni tatkala kita mampu beribadah hanya kepada-Nya, terlepas dari jerat-jerat kesyirikan sepenuhnya. Dengan merdeka (terbebas) dari kesyirikan di dunia maka akan menjadikan kita merasakan nikmatnya kemerdekaan di surga. Inilah merdeka!

Allah subhanahuwaTa'ala berfirman,

قَالَ يَا قَوْمِ إِنِّي بَرِيءٌ مِمَّا تُشْرِكُونَ إِنِّي وَجَّهْتُ وَجْهِيَ لِلَّذِي فَطَرَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ حَنِيفًا ۖ وَمَا أَنَا مِنَ الْمُشْرِكِينَ

"Dia (Nabi Ibrohim) berkata: 'Hai kaumku, sesungguhnya aku adalah orang yang terbebas (merdeka) dari apa yang kamu persekutukan. Sesungguhnya aku menghadapkan diriku hanya kepada Rabb yang menciptakan langit dan bumi, dengan cenderung kepada agama yang benar, dan aku bukanlah termasuk orang-orang yang berbuat syirik." (QS. Al-An'am: 78-79)

Hal itu karena Nabiyullah Ibrohim 'alaihissallam betul-betul memahami bahwa akibat dari kesyirikan itu begitu mengerikan. Kekal di dalam neraka tak mampu merasakan kenikmatan Surga! Allah subhanahuwaTa'ala berfirman,

إِنَّهُ مَن يُشْرِكْ بِاللّهِ فَقَدْ حَرَّمَ اللّهُ عَلَيهِ الْجَنَّةَ وَمَأْوَاهُ النَّارُ وَمَا لِلظَّالِمِينَ مِنْ أَنصَارٍ

Sesungguhnya barangsiapa yang mempersekutukan Allah maka sesungguhnya Allah telah mengharamkan surga baginya dan tempat kembalinya adalah neraka, dan tiada seorang penolongpun bagi orang-orang zhalim tersebut.❞ (QS. Al Maa’idah: 72)

Mungkin saja sekarang kita merasa merdeka (bebas) untuk memuaskan berbagai keinginan dan hawa nafsu kita. Rela mengorbankan agama kita, hingga terjatuh ke dalam lembah kesyirikan dan kekufuran demi meraih kenikmatan dunia yang semu lagi hina. Namun tatkala dunia ini sirna, apa yang bisa kita lakukan tatkala berhadapan dengan-Nya, untuk mempertanggung jawabkan perbuatan kita seluruhnya? Kemana kemerdekaan jiwa yang pernah kita rasakan di dunia?

Saudaraku, beribadahlah hanya kepada Allah! Gantungkan harapanmu hanya kepada Allah! Jangan biarkan berbagai bentuk kesyirikan menjajahmu! Jangan mau menjadi budak hawa nafsu! Bebaskan dirimu! Merdekalah wahai jiwa! Merdekalah di atas Tauhid dan Sunnah Nabi Muhammad ﷺ!

فَمَن زُحْزِحَ عَنِ ٱلنَّارِ وَأُدْخِلَ ٱلْجَنَّةَ فَقَدْ فَازَ ۗ

❝ Barangsiapa dijauhkan dari neraka dan dimasukkan ke dalam surga, maka sungguh ia telah berjaya! ❞ (QS. Ali Imron: 185)

✏️
Penyusun: Thuwailib Tamaam Al-Minnah
🔎 Muroja'ah: al-Ustadz Abu Muhammad Farhan hafizhahullah

#Merdeka #AntiSyirik #AntiKufur #Nasihat


📲 JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI:
https://t.me/BuletinAlFaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

PUASA SUNNAH YANG DIANGAN-ANGANKAN SANG NABI

💬 Rasulullah ﷺ pernah bersabda,

لئِن بقيتُ إلى قابلٍ، لأَصُومنَّ التَّاسِعَ

❝ Kalau seandainya (usia)ku sampai tahun depan, maka aku akan berpuasa di hari kesembilan (di bulan Muharram -pen).❞ [HR. Muslim: 1134]

✏️
Alih Bahasa: Thuwailib Tamaam Al-Minnah
🔎 Muroja'ah: Al-Ustadz Zainal Arifin hafizhahullah

#Tasua #Muharram #Asyuro #Puasa


📲
JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI : https://t.me/buletinalfaidah
▪️┈┉━❁ ﷽ ❁━┉┈▪️

FATWA ULAMA: BERPUASALAH DI HARI SEBELUM DAN SESUDAH ASYURO!

Al-'Allamah Muhammad bin Shalih al-'Utsaimin rahimahullah pernah ditanya dengan suatu pertanyaan,

هل يصح صيام يوم عاشوراء وحده؟ وما حكم من كان يفعل ذلك جهلاً منه؟

❝ ِApakah sah puasa di hari Asyuro saja? Dan apa hukumnya orang yang mengerjakan hal itu dalam keadaan jahil? ❞

💬 Lantas beliau pun menjawab pertanyaan tersebut,

نعم يصح صيام عاشوراء وحده، ويثاب على ذلك؛ لأن النبي -صلى الله عليه وعلى آله وسلم- قال في صوم عاشوراء: «أحتسب على الله أن يكفر السنة التي قبله»

❝ Iya, sah puasa di hari Asyuro (kesepuluh) saja dan diberi ganjaran pahala atas amalan itu. Karena Nabi ﷺ bersabda mengenai puasa Asyuro,

«أحتسب على الله أن يكفر السنة التي قبله»

"Aku berharap kepada Allah untuk menghapuskan dosa satu tahun sebelumnya (dengan sebab puasa itu -pen)."

لكن بعض العلماء كره أن يفرده -أي: أن يصوم العاشر وحده- ولا يصوم يوماً قبله ولا بعده، قال: لأن آخر الأمرين من رسول الله -صلى الله عليه وعلى آله وسلم- أنه قال:

Akan tetapi sebagian ulama tidak menyukai (menganggap makruh -pen) untuk menyendirikannya -yakni berpuasa di hari kesepuluh saja- dengan tidak berpuasa sehari sebelumnya maupun setelahnya. Dia (ulama tersebut) menyatakan, dikarenakan dua perkara lain dari (hadits) Rasulullah ﷺ bahwasannya beliau bersabda,

«خالفوا اليهود صوموا يوماً قبله أو يوماً بعده» وقال:

"Selisihilah Yahudi! Berpuasalah kalian sehari sebelumnya dan sehari setelahnya!"

Beliau pun bersabda,

«لئن بقيت إلى قابل لأصومن التاسع»

"Kalau seandainya (usia)ku sampai tahun depan, maka saya akan berpuasa di hari kesembilan."

وعلى هذا فنقول للأخ: صم يوماً قبله أو يوماً بعده.

Berdasarkan ini, maka kami sampaikan kepada saudara, 'Berpuasalah anda sehari sebelumnya (yakni hari kesembilan)!'

📼 Al-Liqousy Syahri, pertemuan ke-27, Pertanyaan ke-14, dinukil dari situs resmi asy-Syaikh Ibnu al-'Utsaimin rahimahullah | https://bit.ly/3yVjbAm

✏️ Alih Bahasa: Thuwailib Tamaam Al-Minnah
🔎 Muroja'ah: Al-Ustadz Zainal Arifin hafizhahullah

#Tasua #Muharram #Asyuro #Puasa


📲
JOIN CHANNEL TELEGRAM KAMI : https://t.me/buletinalfaidah