II Ukhuwah Salafiyyah 🇲🇾 II
5.71K subscribers
3.24K photos
197 videos
54 files
3.92K links
•✦• Jalinkan Ukhuwah dengan bimbingan Kitab & Sunnah di atas pemahaman Salaf •✦•
Download Telegram
🚇ILMU, KELEMBUTAN & KESABARAN

❱ Berkata Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah rahimahullah:

[✔️] “Harus untuk menyertai tiga perkara ini secara bersamaan:

[•] Ilmu,
[•] lemah-lembut,
[•] dan sabar.

■ Ilmu sebelum memerintahkan yang baik dan mencegah yang mungkar dan bersikap lemah lembut bersamaan dengan ilmu, dan bersabar selepas (kedua pekara) itu.”

📚[Al-Istiqomah, 466]

❱ قال شيخ الإسلام ابن تيمية رحمه الله:

[✔️] { فلابد من هذه الثلاثة:

[•] العلم،
[•] والرفق،
[•] والصبر.

■ العلم قبل الأمر والنهي، والرفق معه، والصبر بعده. }

📚[الاستقامة: ٤٦٦]

₪ Terjemahannya telah dimuroja'ah oleh al-Ustadz Rifqi al-Maroni حفظه الله

※•┈┈┈┈•••Edisi•••┈┈┈┈┈•※
IIII مجموعة الأخوة السلفية •✦• MUS IIII
https://t.me/ukhuwahsalaf

#Manhaj #ilmu #kelembutan #kesabaran
🚇KAPAN BERBICARA LEMBUT DAN KAPAN BERBICARA KERAS (TEGAS) SERTA MELAKUKAN BANTAHAN (RUDUD) DALAM BERDAKWAH

❱ Asy-Syaikh Shalih Al-Fauzan hafizhahullah

[] Wajib atas seorang pengajar dan siapa saja yang mendakwahkan agama Allah dan orang yang melakukan amar ma’ruf nahi mungkar
▷ untuk bersikap lembut kepada orang yang diajak bicara,
▷ mendoakan, memujinya, dan menggunakan perkataan yang lemah lembut,
▷ karena dengan cara ini akan lebih diterima.

■ Adapun terhadap orang yang suka menentang dan menyombongkan diri, maka kepadanya menggunakan cara berbicara yang lain.

Ξ Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:

◈ { وَلاَ تُجَادِلُواْ أَهْلَ الْكِتَابِ إِلاَّ بِالَّتِيْ هِيَ أَحْسَنُ إِلاَّ الَّذِيْنَ ظَلَمُواْ مِنْهُمْ. }

︴“Dan janganlah kalian membantah ahli kitab kecuali dengan cara yang terbaik, kecuali terhadap orang-orang yang zhalim diantara mereka.” [QS. Al-Ankabut: 46]

[↑] Jadi orang-orang yang zhalim dari ahli kitab dan suka menentang serta menyombongkan diri
▷ maka cara berbicara kepada mereka ini tidak dengan cara yang terbaik,
▷ bahkan cara berbicara dengan mereka adalah dengan cara yang bisa membuat ciut nyali mereka.

Ξ Allah Ta’ala berfirman tentang orang-orang munafik:

◈ { يَا أَيُّهَا النَّبِيُّ جَاهِدْ الْكُفَّارَ وَالْمُنَافِقِيْنَ وَاغْلُظْ عَلَيْهِمْ. }

︴“Wahai Nabi, berjihadlah melawan orang-orang kafir dan munafik dan bersikap keraslah terhadap mereka.” [QS. At-Taubah: 73]

[↑] Orang-orang munafik (yang semisal dengan mereka adalah ahli bid’ah dan siapa saja yang meniru mereka –pent) tidak dihadapi dengan jihad menggunakan senjata,
▷ tetapi mereka dihadapi dengan hujjah,
▷ ucapan, dan bantahan terhadap mereka dengan keras
▷ dengan tujuan membuat mereka takut
▷ dan agar manusia lari menjauh dari mereka.

Ξ Allah Ta’ala juga berfirman tentang mereka:

◈ { وَقُلْ لَهُمْ فِيْ أَنْفُسِهِمْ قَوْلاً بَلِيْغاً. }

︴“Dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka.” [QS. A-Nisaa’: 63]

[↑] Jadi terhadap mereka adalah dengan menggunakan cara berbicara yang tersendiri, karena sesungguhnya mereka adalah orang-orang yang suka menentang, menyombongkan diri, dan tidak menginginkan kebenaran, bahkan yang mereka inginkan adalah menyesatkan manusia.
▷ Maka cara berbicara kepada mereka adalah dengan cara yang sesuai dengan keadaan mereka.

[] Adapun seseorang yang menginginkan dan mencari petunjuk, maka cara berbicara kepadanya adalah dengan cara yang lembut dan penuh kasih sayang, karena dia menginkan kebenaran, ilmu, dan faedah.

🌍Sumber artikel: http://www.albaidha.net/vb/showthread.php?t=53907

₪ Dari Channel Telegram @ForumSalafy // Kunjungi: http://forumsalafy.net/cara-berbicara-kepada-orang-yang-menginginkan-kebenaran-berbeda-dengan-orang-yang-suka-menentang/

※•┈┈┈┈•••Edisi•••┈┈┈┈┈•※
IIII مجموعة الأخوة السلفية •✦• MUS IIII
https://t.me/ukhuwahsalaf

#Manhaj #rudud #bantahan #rifq #kelembutan #amar_makruf #nahi_mungkar #kasih_sayang #alHaq
🚇SIKAP HIKMAH TERHADAP KESALAHAN SEORANG SALAFY

❱ Asy-Syaikh Rabi' bin Hady al-Madkhaly hafizhahullah berkata:


ﻓﺎﺣﺮﺻﻮﺍ -ﺑﺎﺭﻙ ﺍﻟﻠﻪ ﻓﻴﻜﻢ- ﻋﻠﻰ ﺍﻷﺧﻮَّﺓ، ﻭﺇﺫﺍ ﺣﺼﻞ ﺑﻴﻨﻜﻢ ﺷﻲﺀ ﻣﻦ ﺍﻟﻨُّﻔﺮَﺓ ﻓﺘﻨﺎﺳﻮﺍ ﺍﻟﻤﺎﺿﻲ، ﻭﺃﺧﺮﺟﻮﺍ ﺻﻔﺤﺎﺕ ﺑﻴﻀﺎﺀ ﺟﺪﻳﺪﺓ ﺍﻵﻥ، ﻭﺃﻧﺎ ﺃﻗﻮﻝ ﻹﺧﻮﺍﻧﻲ ﺍﻟﺴﻠﻔﻴﻴﻦ ﺟﻤﻴﻌﺎً: ﺍﻟﺬﻱ ﻳُﻘَﺼِّﺮُ ﻣﺎ ﻧﺴﻘﻄﻪ ﻭﻧﻬﻠﻜﻪ! ﺑﻞ ﺍﻟﺬﻱ ﻳُﺨﻄِﺊ ﻣﻨَّﺎ ﻧﻌﺎﻟﺠﻪ ﺑﺎﻟﻠُّﻄﻒ ﻭﺍﻟﺤﻜﻤﺔ، ﻭﻧُﻮَﺟِّﻪ ﻟﻪ ﺍﻟﻤﺤﺒﺔ ﻭﺍﻟﻤﻮﺩﺓ...، ﺣﺘﻰ ﻳَﺆُﻭﺏَ، ﻭﺇﻥ ﺑﻘﻲ ﻓﻴﻪ ﺿﻌﻒ ﻣﺎ ﻧﺴﺘﻌﺠﻞ ﻋﻠﻴﻪ، ﻭﺇﻻ -ﻭﺍﻟﻠﻪِ- ﻣﺎ ﻳﺒﻘﻰ ﺃﺣﺪ!

■ “Hendaklah kalian –semoga Allah memberkahi kalian-
(•) semangat untuk menjaga ukhuwwah,
(•) dan jika terjadi sedikit saja kerenggangan diantara kalian maka hendaknya kalian melupakan apa yang telah lalu
(•) dan hendaklah sekarang kalian membuka lembaran-lembaran baru yang putih bersih.

[↑] Dan saya katakan kepada saudara-saudaraku Salafiyyun semuanya: Orang yang memiliki kekurangan tidak kita jatuhkan dan kita binasakan. Bahkan siapa yang salah diantara kita maka kita berusaha memperbaikinya
(•) dengan kelembutan dan hikmah,
(•) kita menasehatinya dengan penuh kecintaan dan kasih sayang
(•) dan seterusnya sampai dia bertaubat.

※ Dan jika pada dirinya masih ada kelemahan maka kita tidak terburu-buru menyikapinya. Kalau tidak demikian maka -demi Allah- tidak akan tersisa seorang pun (semua binasa dan tidak ada yang selamat -pent).”

📚[An-Nashihah lis Salafiyyin fil Jazair]

Url: http://www.alfawaaid.net/2017/09/sikap-hikmah-terhadap-kesalahan-seorang.html

📮••••|Edisi| @ukhuwahsalaf / www.alfawaaid.net
₪ Dari Channel Telegram @ForumSalafy // Sumber: https://www.sahab.net/forums/index.php?showtopic=143594

#Manhaj #menyikapi #kesalahan #seorang_salafy #dengan_hikmah #kelembutan #taanni

Tambahan Faidah:
※ Apa Ketentuan Seseorang Keluar Dari Salafiyyah?
- http://bit.ly/2wTEAuE
※ Kapan Seseorang (Dianggap) Keluar Dari Manhaj Salafy?
- http://bit.ly/2xTTi45
🚇ILMU, KELEMBUTAN & KESABARAN

❱ Berkata Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah rahimahullah:


■ “Harus untuk menyertai tiga perkara ini secara bersamaan: Ilmu, lemah-lembut dan sabar.

▸ Ilmu sebelum memerintahkan yang baik dan mencegah yang mungkar
▸ dan bersikap lemah lembut bersamaan dengan ilmu,
▸ dan bersabar selepas (kedua pekara) itu.”

📚[Al-Istiqomah, 466]

❱ قال شيخ الإسلام ابن تيمية رحمه الله:

فلابد من هذه الثلاثة: العلم، والرفق، والصبر. العلم قبل الأمر والنهي، والرفق معه، والصبر بعده.

📚[الاستقامة: ٤٦٦]

📮••••|Edisi| @ukhuwahsalaf / www.alfawaaid.net
₪ Terjemahannya telah dimuroja'ah oleh al-Ustadz Rifqi al-Maroni حفظه الله

#Manhaj #ilmu #kelembutan #kesabaran
🚇KAIDAH DALAM BERGAUL DENGAN SALAFI YANG TERJATUH DALAM KESALAHAN

❱ Asy-Syaikh al-'Allamah Rabi' bin Hadiy al-Madkhaliy hafizhahullah berkata:


■ “Aku mengetahui bahwasanya
▸ kalian tidaklah ma'shum dan ulama tidaklah ma'shum.
▸ Mungkin saja kita (jatuh kepada) kesalahan,

kecuali
✘ jika bergabung dengan rafidhah atau mu'tazilah atau jahmiyah
✘ ataupun dengan salah satu kelompok dari kelompok-kelompok hizbiyah yang ada,
≡ maka sesungguhnya dia terbuang (tersingkirkan).

■ Adapun salafi:
▸ Orang yang loyal kepada salafiyyin,
▸ mencintai manhaj salaf - barakallahu fiykum-
▸ dan membenci berkelompok-kelompok,
▸ membenci kebid'ahan dan pelakunya,
≡ maka kita berlemah lembut kepadanya, kita tidak meninggalkannya. Akan tetapi kita menashihatinya, menyelamatkannya dan bersabar terhadapnya serta mengobatinya (menyembuhkannya), barakallahu fiykum.

Adapun jika dikatakan: Barangsiapa jatuh pada kesalahan maka dia telah binasa! Jika di atas dasar hal ini maka tidak akan ada yang tersisa seorangpun!

Dan oleh karena itu, engkau melihat mereka ini ketika mereka kosong dari para pemuda, mulailah mereka menjatuhkan ulama, dan ini adalah manhaj ikhwanul muslimin.”

📚[Majmu' Fatawa wa Rasail asy-Syaikh 1/483]

ﻗﻮﺍﻋﺪ ﻓﻲ ﺍﻟﺘﻌﺎﻣﻞ ﻣﻊ ﺍﻟﺴﻠﻔﻲ ﺍﻟﺬﻱ ﻭﻗﻊ ﻓﻲ ﺧﻄﺄ

ﻗــﺎﻝ ﺍﻟﺸﻴﺦ العلامة ﺭﺑﻴﻊ ﺑﻦ ﻫﺎﺩﻱ ﺍﻟﻤﺪﺧﻠﻲ ﺣﻔﻈﻪ ﺍﻟﻠﻪ :

ﻭﺃﻧﺎ ﺃﻋﺮﻑ ﺃﻧﻜﻢ ﻟﺴﺘﻢ ﻣﻌﺼﻮﻣﻴﻦ، ﻭﻟﻴﺲ ﺍﻟﻌﻠﻤﺎﺀ ﺑﻤﻌﺼﻮﻣﻴﻦ، ﻗﺪ ﻧﺨﻄﺊ
ﺍﻟﻠﻬﻢ ﺇﺫﺍ ﺩﺧﻞ ﻓﻲ ﺭﻓﺾ ﺃﻭ ﻓﻲ ﺍﻋﺘﺰﺍﻝ، ﺃﻭ ﻓﻲ ﺗﺠﻬﻢ، ﺃﻭ ﺗﺤﺰﺏ ﻣﻦ ﺍﻟﺤﺰﺑﻴﺎﺕ ﺍﻟﻤﻮﺟﻮﺩﺓ ﻓﺈﻥ ﻫﺬﺍ ﻫﻮ ﺍﻟﻤﻨﺒﻮﺫ.

ﺃﻣﺎ ﺍﻟﺴﻠﻔﻲ: ﺍﻟﺬﻱ ﻳﻮﺍﻟﻲ ﺍﻟﺴﻠﻔﻴﻴﻦ، ﻭﻳُﺤﺐ ﺍﻟﻤﻨﻬﺞ ﺍﻟﺴﻠﻔﻲ -ﺑﺎﺭﻙ ﺍﻟﻠﻪ ﻓﻴﻜﻢ- ﻭﻳﻜﺮﻩ ﺍﻷ‌ﺣﺰﺍﺏ ﻭﻳﻜﺮﻩ ﺍﻟﺒﺪﻉ ﻭﺃﻫﻠﻬﺎ ﻓﺈﻥ ﻫﺬﺍ ﻧﺘﺮﻓﻖ ﺑﻪ، ﻭﻣﺎ ﻧﺘﺮﻛﻪ، ﻭﻟﻜﻦ ﻧﻨﺼﺤﻪ، ﻭﻧﻨﺘﺸﻠﻪ ﻭﻧﺼﺒﺮ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﻧﻌﺎﻟﺠﻪ، ﺑﺎﺭﻙ ﺍﻟﻠﻪ ﻓﻴﻜﻢ.

ﺃﻣﺎ ﺃﻥ ﻳﻘﺎﻝ: ﻣﻦ ﺃﺧﻄﺄ ﻫﻠﻚ! ﻓﻌﻠﻲ ﻫﺬﺍ ﻓﻠﻦ ﻳﺒﻘﻰ ﺃﺣﺪ!

ﻭﻟﻬﺬﺍ، ﻓﺘﺮﻯ ﻫﺆﻻ‌ﺀ ﻟﻤﺎ ﻓﺮﻏﻮﺍ ﻣﻦ ﺍﻟﺸﺒﺎﺏ، ﺑﺪﺀﻭﺍ ﺑﺎﻟﻌﻠﻤﺎﺀ ﻳﺴﻘﻄﻮﻧﻬﻢ، ﻓﻬﺬﺍ ﻣﻨﻬﺞ ﺍﻹ‌ﺧﻮﺍﻥ ﺍﻟﻤﺴﻠﻤﻴﻦ. ﺍﻫـ

📚[ﻣﺠﻤﻮﻉ فتاوى ﻭﺭﺳﺎﺋﻞ ﺍﻟﺸﻴﺦ، ١/ ٤٨٣]

Url: http://www.alfawaaid.net/2017/11/kaidah-dalam-bergaul-dengan-salafi-yang.html

📮••••|Edisi| @ukhuwahsalaf / www.alfawaaid.net
₪ Dari Channel Telegram @telegramTIC

#Manhaj #menyikapi #kesalahan #salafy #hikmah #kelembutan #taanni #zaman_fitnah #menjaga_ukhuwah #Salafiyyah #sabar #kokoh

Tambahan Faidah:
※ Sikap Hikmah Terhadap Kesalahan Seorang Salafy
- http://bit.ly/2yU4KRQ
※ Nasehat Untuk Menjaga Ukhuwwah
- http://bit.ly/2A4lPZD
🚇KELEMBUTAN BUKAN BERARTI LEMBEK DENGAN MENELANTARKAN KEBENARAN DAN MENDIAMKAN KEBATILAN | BERSEMANGATLAH MEMBELA AGAMA ALLAH

#kelembutan #bela #agama
// Sumber: Tg @annajiyahdesign
www.annajiyahdesign.com