PONPES ASSUNNAH BATU
9.46K subscribers
998 photos
196 videos
9 files
3.39K links
Channel Resmi Mahad As Sunnah Batu Jawa Timur, di bawah bimbingan Asatidzah Mahad As Sunnah, Al Ustadz Usamah Faishal Mahri hafidzahullah, Al Ustadz Abdusshamad Bawazier hafidzahullah, dan Al Ustadz Ahmad Khadim hafidzahullah
Download Telegram
•••﷽•••

⛰️ PERHATIKAN AMALANMU DI BULAN-BULAN HARAM

Allah ﷻ berfirman,

﴿إِنَّ عِدَّةَ ٱلشُّهُورِ عِندَ ٱللَّهِ ٱثۡنَا عَشَرَ شَهۡرࣰا فِی كِتَـٰبِ ٱللَّهِ یَوۡمَ خَلَقَ ٱلسَّمَـٰوَ ٰ⁠تِ وَٱلۡأَرۡضَ مِنۡهَاۤ أَرۡبَعَةٌ حُرُمࣱۚ ذَ ٰ⁠لِكَ ٱلدِّینُ ٱلۡقَیِّمُۚ فَلَا تَظۡلِمُوا۟ فِیهِنَّ أَنفُسَكُمۡۚ...﴾ الآية [التوبة ٣٦]

"Sesungguhnya bilangan bulan di sisi Allah ada dua belas bulan, dalam ketetapan Allah (Al Lauh Al Mahfūdz) pada hari Allah menciptakan langit-langit dan bumi, diantaranya empat bulan haram, inilah agama yang lurus, dan janganlah kalian zalimi diri-diri kalian padanya..." (QS. At Taubah: 36)

Dari Ali bin Abi Thalhah, dari Ibnu Abbas radhiyallahu 'anhuma menafsirkan ayat diatas, kata beliau,

في كلِّهن. ثم خصَّ من ذلك أربعة أشهر فجعلهن حُرُمًا، وعظّم حُرُماتهن، وجعل الذنبَ فيهن أعظم، والعمل الصالح والأجر أعظم.

"(Yaitu) di seluruh bulan. Kemudian Allah ﷻ mengkhususkan empat bulan dari semua bulan, dan Dia menjadikannya bulan-bulan haram, Dia agungkan kehormatannya, dan Dia jadikan dosa padanya lebih besar, namun amal shalih dan pahala (juga) lebih besar."

✒️ Lihat: Tafsir Ath Thabari, dan Tafsir Ibnu Katsir, tafsir surat At Taubah ayat: 36

▫️▫️▫️
#rajab #bulan_haram
https://t.me/PONPES_ASSUNNAH_BATU/49
Gabung Channel
http://t.me/ponpes_assunnah_batu
•••﷽•••

BULAN-BULAN HARAM ADA EMPAT

Asy Syaikh Abdul Aziz bin Bazz
rahimahullah berkata,

"Bulan-bulan haram ada empat, Rajab , Dzulqo'dah, Dzulhijjah dan Muharram. Maka yang terpisah adalah bulan Rajab, adapun yang bersambung adalah; Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram.

Tampaknya dinamakan haram, karena Allah mengharamkan peperangan (pembunuhan) antar  manusia, oleh karenanya disebut HURUM, jamak dari haraamun.

Sebagaimana Allah berfirman:

"Sesungguhnya jumlah bulan di sisi Allah adalah 12 bulan, di dalam kitab Allah (yang tertulis), mulai semenjak diciptakannya langit dan bumi. Di antara 12 itu ada 4 yang haram."
[ Q.S. At - Taubah
: 36]

Dan Allah berfirman:

"Mereka bertanya tentang bulan haram bolehkah berperang padanya? katakan: berperang padanya itu dosa besar.
[ Q.S. Al - Baqarah : 217 ]

Ayat menunjukkan  bahwasanya diharamkan melakukan peperangan pada bulan haram tentu hal itu termasuk kasih sayang Allah kepada hambaNya, agar mereka bisa bepergian, haji, serta umroh (dengan selamat dan tenang-pen-).

Para ulama berbeda pendapat apakah diharamkannya peperangan seterusnya ataukah sudah dihapus hukumnya?

Ada dua pendapat
1. 
Pendapat JUMHUR:
Bahwa hukum sudah dihapus dan bahwasanya haramnya peperangan sudah tidak ada.

2. Pendapat lain:
Bahwasanya hukum tetap ada dan belum dihapus, sehingga haram peperangan di bulan haram dan tetap berlaku. pendapat ini yang tampak menurutku karena jelas ada pada sisi dalil.

نشرت في مجلة (التوعية الإسلامية) العدد التاسع عام 1401هـ. (مجموع فتاوى ومقالات الشيخ ابن باز 18/ 433).

✒️ [ Di sebar di Majalah At -Tau'iyah al Islamiyyah nomor 09, tahun 1401
Majmu' Fatawa wa Maqolat Syaikh bin Bazz, 18/433]

▫️▫️▫️
#bulan_haram #Rajab
http://t.me/ponpes_assunnah_batu
•••﷽•••

⛰️ PERHATIKAN AMALANMU DI BULAN-BULAN HARAM

Allah ﷻ berfirman,

﴿إِنَّ عِدَّةَ ٱلشُّهُورِ عِندَ ٱللَّهِ ٱثۡنَا عَشَرَ شَهۡرࣰا فِی كِتَـٰبِ ٱللَّهِ یَوۡمَ خَلَقَ ٱلسَّمَـٰوَ ٰ⁠تِ وَٱلۡأَرۡضَ مِنۡهَاۤ أَرۡبَعَةٌ حُرُمࣱۚ ذَ ٰ⁠لِكَ ٱلدِّینُ ٱلۡقَیِّمُۚ فَلَا تَظۡلِمُوا۟ فِیهِنَّ أَنفُسَكُمۡۚ...﴾ الآية [التوبة ٣٦]

"Sesungguhnya bilangan bulan di sisi Allah ada dua belas bulan, dalam ketetapan Allah (Al Lauh Al Mahfūdz) pada hari Allah menciptakan langit-langit dan bumi, diantaranya empat bulan haram, inilah agama yang lurus, dan janganlah kalian zalimi diri-diri kalian padanya..." (QS. At Taubah: 36)

Dari Ali bin Abi Thalhah, dari Ibnu Abbas radhiyallahu 'anhuma menafsirkan ayat diatas, kata beliau,

في كلِّهن. ثم خصَّ من ذلك أربعة أشهر فجعلهن حُرُمًا، وعظّم حُرُماتهن، وجعل الذنبَ فيهن أعظم، والعمل الصالح والأجر أعظم.

"(Yaitu) di seluruh bulan. Kemudian Allah ﷻ mengkhususkan empat bulan dari semua bulan, dan Dia menjadikannya bulan-bulan haram, Dia agungkan kehormatannya, dan Dia jadikan dosa padanya lebih besar, namun amal shalih dan pahala (juga) lebih besar."

✒️ Lihat: Tafsir Ath Thabari, dan Tafsir Ibnu Katsir, tafsir surat At Taubah ayat: 36

▫️▫️▫️
#rajab #bulan_haram
https://t.me/PONPES_ASSUNNAH_BATU/54
Gabung Channel
http://t.me/ponpes_assunnah_batu