II Ukhuwah Salafiyyah 🇲🇾 II
5.82K subscribers
3.24K photos
197 videos
54 files
3.92K links
•✦• Jalinkan Ukhuwah dengan bimbingan Kitab & Sunnah di atas pemahaman Salaf •✦•
Download Telegram
🚇NASEHAT AL-IMAM IBNU BAZ RAHIMAHULLAH: “WASPADALAH DARI KEMAKSIATAN”

❱ Al-Imam an-Nashih Ibnu Baz 'alaihi rahmatullah berkata:


■ Bertakwalah kepada Allah -wahai hamba Allah sekalian-,
(•) hati-hatilah dari kejelekan,
(•) waspadalah dari segala bentuk kemaksiatan.
(•) Senantiasalah bertaubat pasti engkau akan selamat.


“Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia mengampuni segala dosa yang di bawah dari (syirik) itu, bagi siapa yang dikehendaki-Nya.” [An-Nisa’: 48]

※ Engkau berada pada keadaan yang mengkhawatirkan jika engkau meninggal
(•) di atas perbuatan maksiat,
(•) riba,
(•) zina,
(•) durhaka kepada orang tua,
(•) minum minuman yang memabukkan,
(•) menzhalimi dan memusuhi orang lain,
(•)
ghibah,
(•) dan namimah.


※ Engkau berada dalam keadaan yang membahayakan, koreksi dirimu, bersungguh-sungguhlah untuk melawan hawa nafsumu, segeralah bertaubat sebelum datang ajal.

ﻳﻘﻮﻝ ﺍﻹﻣﺎﻡ ﺍﻟﻨﺎﺻﺢ ﺍﺑﻦ ﺑﺎﺯ ﻋﻠﻴﻪ ﺭﺣﻤﺔ ﺍﻟﻠﻪ :

ﻓﺎﺗﻖ ﺍﻟﻠﻪ - ﻳﺎ ﻋﺒﺪ ﺍﻟﻠﻪ - ﻭﺍﺣﺬﺭ ﺍﻟﺴﻴﺌﺎﺕ، ﺍﺣﺬﺭ ﺍﻟﻤﻌﺎﺻﻲ ﻛﻠﻬﺎ، ﻭﺍﻟﺰﻡ ﺍﻟﺘﻮﺑﺔ ﺩﺍﺋﻤﺎً ﻟﻌﻠﻚ ﺗﻨﺠﻮ:

《 ﺇِﻥَّ ﺍﻟﻠَّﻪَ ﻻ ﻳَﻐْﻔِﺮُ ﺃَﻥْ ﻳُﺸْﺮَﻙَ ﺑِﻪِ ﻭَﻳَﻐْﻔِﺮُ ﻣَﺎ ﺩُﻭﻥَ ﺫَﻟِﻚَ ﻟِﻤَﻦْ ﻳَﺸَﺎﺀُ 》 ‏[النساء: ٤٨‏]

ﻓﺄﻧﺖ ﻋﻠﻰ ﺧﻄﺮ ﺇﺫﺍ ﻣﺖ ﻋﻠﻰ ﻣﻌﺼﻴﺔ؛ ﻋﻠﻰ ﺍﻟﺮﺑﺎ، ﻋﻠﻰ ﺍﻟﺰﻧﺎ، ﻋﻠﻰ ﺍﻟﻌﻘﻮﻕ، ﻋﻠﻰ ﺷﺮﺏ ﺍﻟﻤﺴﻜﺮ، ﻋﻠﻰ ﻇﻠﻢ ﺍﻟﻨﺎﺱ ﻭﺍﻟﻌﺪﻭﺍﻥ ﻋﻠﻴﻬﻢ، ﻋﻠﻰ ﺍﻟﻐﻴﺒﺔ ﻭﺍﻟﻨﻤﻴﻤﺔ، ﻓﺄﻧﺖ ﻋﻠﻰ ﺧﻄﺮ؛ ﻓﺤﺎﺳﺐ ﻧﻔﺴﻚ، ﻭﺟﺎﻫﺪ ﻧﻔﺴﻚ، ﻭﺑﺎﺩﺭ ﺑﺎﻟﺘﻮﺑﺔ ﻗﺒﻞ ﺃﻥ ﻳﻬﺠﻢ ﺍﻷﺟﻞ.

📚[ﻣﻦ ﺗﻔﺴﻴﺮ ﺳﻮﺭﺓ ﺍﻟﻔﺎﺗﺤﺔ]

Url: http://www.alfawaaid.net/2017/09/nasehat-al-imam-ibnu-baz-rahimahullah.html

📮••••|Edisi| @ukhuwahsalaf / www.alfawaaid.net
₪ Dari Channel Telegram @hikmahsalafiyyah // Dari situs: Mahad-asSalafy.Com // Sumber: http://www.sahab.net/forums/index.php?showtopic=143083

#Manhaj #taubat #sebelum #ajal_dtg_menjemput #maksiat #riba #zina #durhaka #ghibah #namimah
(02)
(➏) Yang keenam:
※ Dalam rangka mengenalkan


Maka jika seorang insan dikenal dengan gelar si Buta, si Pincang, si Tuli, si Picek, si Juling dan selain mereka, boleh saja mengenalkan mereka dengan hal itu. Dan diharamkan menyebutkannya dengan maksud menghina/merendahkamnya. Seandainya memungkinkan menyebutkannya dengan selain itu, tentu lebih utama.

[↑] Maka ini adalah enam sebab yang disebutkan para ulama dan kebanyakannya adalah perkara yang telah disepakati.

◈ Al-allamah Al-Faqih Ibnul Utsaimin rahimahullah berkata:

“Bab ini telah disebutkan oleh imam an-Nawawi rahimahullah dalam kitabnya “Riyadhus Shalihin” perkara -perkara yang diperbolehkan ghibah di sana, beliau menyebutkan ada enam perkara. Dan perkataan beliau itu tidak perlu dikritisi, karena semuanya adalah perkataan yang bagus dan benar yang memiliki dalil-dalil. Dan beliau akan menyebutkannya in sya Allah dalam bab ini. Beliau menyebutkan dalil -dalil dan kita akan membicarakan hal itu pada waktunya in sya Allah.

Maka kita memohon kepada Allah semoga Dia mengampuni An-Nawawi rahimahullah dan mengumpulkan kita dan kalian dengan beliau di surga An-Na'im.”

📚[Syarh Riyadhus Shalihin karya Al-Utsaimin 6/134-136]

Url: http://www.alfawaaid.net/2017/09/ghibah-yang-dibolehkan-menurut-imam.html

📮••••|Edisi| @ukhuwahsalaf / www.alfawaaid.net
₪ Dari Channel Telegram @ForumSalafy // Sumber: Channel Al Baarakah Ma'a Akabirikum

#Manhaj #Nasehat #membicarakan_penyimpangan #ahli_bid_ah #ghibah #namimah #memata_matai #prasaka_buruk #tahdzir #Rudud #bantahan_ilmiyah #ahli_tamyi #ikhwani #sururi #turatsi #ruhaili #halabi #rodja #mlm #mlmm
🚇MANHAJ AHLUSSUNNAH YANG DISELISIHI OLEH BANYAK KELOMPOK SESAT & BID'AH

❱ Asy-Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin rahimahullah berkata:

{ ﻏﻴﺒﺔ ﻭﻻﺓ اﻷﻣﻮﺭ ﺗﺘﻀﺎﻋﻒ، ﻷﻥ ﻏﻴﺒﺘﻬﻢ ﺗﻮﺟﺐ ﺳﻘﻮﻁ ﻫﻴﺒﺘﻬﻢ، ﻭﺇﺫا ﺳﻘﻄﺖ ﻫﻴﺒﺔ اﻟﺴﻠﻄﺎﻥ ﻓﺴﺪﺕ اﻟﺒﻠﺪاﻥ ﻭﺣﻠّﺖ اﻟﻔﻮﺿﻰ ﻭاﻟﻔﺘﻦ ﻭاﻟﺸﺮ ﻭاﻟﻔﺴﺎﺩ. }

“Menggunjing (ghibah) aib pemerintah dosanya berlipat ganda, karena menggunjing mereka akan menyebabkan jatuhnya kewibawaan mereka, dan jika kewibawaan pemerintah telah jatuh, maka negeri akan hancur dan akan muncul kekacauan, fitnah, kejahatan, dan kerusakan.”

{ Judul dari Admin }
📮••••|Edisi| t.me/ukhuwahsalaf / www.alfawaaid.net

// Sumber: Tg @ForumSalafy / Dari: http://bit.ly/2YF21ob

#Manhaj #Salafy #AhlusSunnah #tidak_boleh #ghibah #menggunjing #pemerintah