Laju Peduli
131 subscribers
2.29K photos
297 videos
2 files
1.56K links
Telegram Channel resmi dari Laju Peduli

Lajupeduli.com | @lajupeduliofficial
Download Telegram
Innalillahi wa inna ilaihi raji'un.

Gempa besar berkekuatan 7 magnitudo yang berpusat di Laut Aegea terjadi pada Jum'at 30 Oktober 2020.

Akibat dari gempa ini sejumlah kerusakan bangunan terjadi di Yunani dan Turki.

“Warga memenuhi jalanan di kota Izmir setelah gempa mengguncang dengan kekuatan 7,0 Skala Richter,” ungkap saksi mata pada Reuters.

Gempa terjadi sekitar pukul 11.50 GMT dan dirasakan di sepanjang pantai Aegean Turki dan wilayah barat laut Marmara.

Dampak gempa dilaporkan paling terasa di Provinsi Izmir, Turki. Salah satu kota di Izmir yang berbatasan dengan laut adalah Seferihisar dan telah mengakibatkan kenaikan air laut atau tsunami kecil.

Selain di Turki, gempa juga terasa di Pulau Samos, Yunani. Bahkan, warga di ibukota Yunani yaitu Athena juga dikabarkan merasakan guncangan.

Sebanyak empat orang di Turki tewas akibat gempa ini. Sementara di Yunani, sejumlah orang terluka akibat tertimpa reruntuhan bangunan.

Dan dilansir dari Associated Press, Sabtu,31 Oktober 2020, tim penyelamat Turki masih berupaya mencari korban di reruntuhan bangunan akibat gempa tersebut. Hingga kini, dilaporkan total 19 orang tewas akibat peristiwa itu.

Laa hawla walaa quwwata illa billah.

Sahabat, mari sejenak kita kirimkan doa untuk saudara-saudara kita yang berada di Turki dan Yunani. Semoga mereka yang tertimpa musibah diberi kekuatan oleh Allah SWT dan dimudahkan segala urusannya. Aamiin

#prayforturkey #prayforturki #gempa #tsunami #doa #turki #turkey #france #turkey #berdayafoundation #sedekahmakanofficial #humanity #palestina #receptayyiperdoğan #erdogan
📢 *Gempa Dahsyat Guncang Turkey, Mari Panjatkan Do'a dan Ulurkan Tanganmu Segera*

Innalillahi wa inna ilaihi raji'un, gempa dahsyat berkekuatan 7,8M mengguncang Turki Senin (6/2) pagi hari tadi. Dilaporkan bahwa korban akan terus bertambah.

Bukan hanya warga Turki saja, namun juga warga negara lainnya, seperti Suriah. Jumlah korban saat ini mencapai hingga 500 jiwa. 300 jiwa yang sudah diketahui di Turki dan 200 jiwa lainnya di Suriah.

Dilaporkan CNN, menurut Wakil Presiden Turki Fuat Oktay, sejauh ini gempa bermagnitudo 7,8 yang mengguncang negaranya pada Senin (6/2/2023) pagi sekitar pukul 04:00 waktu setempat, telah menyebabkan 284 orang tewas. Sementara jumlah korban luka melampaui 2.300 orang.

Gempa yang begitu dahsyat bukan hanya mengguncang Turki, namun juga negara Suriah yang sudah krisis kemanusiaan. Laporan media Pemerintah Suriah, Syrian Arab News Agency (SANA) mengungkapkan, jumlah korban tewas di negaranya akibat gempa yang berpusat di Nurdagi, Provinsi Gaziantep, Turki, telah mencapai 237 jiwa. Sementara korban luka lebih dari 630 orang. Wilayah Suriah yang terdampak gempa antara lain Damaskus, Hama, Idlib, dan Aleppo. Sejumlah bangunan runtuh di wilayah-wilayah tersebut.

Jumlah korban tewas dan luka diperkirakan masih akan terus bertambah. Sebab saat ini operasi pencarian korban yang tertimbun reruntuhan masih berlangsung. Dan menurut CNN, prediksi korban akan lebih dari 10.000 jiwa.

Sahabat baik Laju Peduli, Kami mengajak sahabat semua untuk mengirimkan doa dan juga bantuan terbaik untuk saudara kita di Turki:

https://www.lajupeduli.co.id

Rekening Donasi:
🏧BSI - 7148351915
🏧BRI - 223501000171301
🏧BNI - 897 3331 119
🏧BCA - 6801259674
a.n LANGKAH MAJU PEDULI

#LajuPeduli #DariKitaUntukSemua #PrayForTurkey #Turkey
📢 *KORBAN MENINGGAL DAN LUKA MAKIN BERTAMBAH, MARI PANJATKAN DO'A DAN ULURKAN TANGANMU SEGERA*

Innalillahi wa inna ilaihi raji'un, gempa dahsyat berkekuatan 7,8M mengguncang Turki Senin (6/2) pagi kemarini. Korban tewas akibat gempa yang mengguncang Turki dan Suriah terus bertambah. Kini tercatat lebih dari 3.800 orang tewas dalam kejadian ini.

Dilansir AFP, Selasa (7/2/2023) setidaknya 1.444 orang tewas pada Senin (6/2) di seluruh wilayah Suriah, kata pemerintah dan otoritas penyelamat setempat. Sementara di Turki, tercatat jumlah korban tewas bertambah menjadi 2.379 orang.

Jumlah korban baru itu membuat total kematian di kedua negara setidaknya menjadi 3.823 orang. Hampir 14.500 orang terluka dan 4.900 bangunan rata dengan tanah akibat gempa.

Turki sendiri mengumumkan tujuh hari masa berkabung untuk menghormati para korban meninggal. Upaya penyelamatan terhambat oleh badai salju musim dingin yang menutupi jalan-jalan utama dengan es dan salju. Para pejabat setempat mengatakan gempa membuat tiga bandara utama di daerah itu tidak dapat beroperasi, sehingga mempersulit pengiriman bantuan vital.

Lebih dari 12.000 orang terluka di Turki, kata badan manajemen bencana, sementara Suriah mengatakan sedikitnya 3.411 orang terluka.

Source : detik news


🤲🏻 Sahabat baik Laju Peduli, Kami mengajak sahabat semua untuk mengirimkan doa dan juga bantuan terbaik untuk saudara kita di Turki:

https://www.lajupeduli.co.id

Rekening Donasi:
🏧BSI - 7148351915
🏧BRI - 223501000171301
🏧BNI - 897 3331 119
🏧BCA - 6801259674
a.n LANGKAH MAJU PEDULI

#LajuPeduli #DariKitaUntukSemua #PrayForTurkey #Turkey #Gempa #earthquake #GempaBumi #gempaturki #gempaSuriah
🏥 GEMPA SUSULAN

Innalillahi wa inna ilaihi raji'un, ,

Turki kembali mengalami gempa dengan kekuatan 6,3 magnitudo dekat perbatasan Suriah di Turki Selatan, pada Senin (20/02/2023) malam waktu setempat. Gempa dilaporkan memicu kepanikan dan kerusakan lebih lanjut pada bangunan. Gempa ini terjadi dua pekan setelah gempa bumi terburuk di negara tersebut dalam sejarah modern yang menewaskan puluhan ribu orang

🤲🏻 Sahabat baik Laju Peduli, Kami mengajak sahabat semua untuk mengirimkan doa dan juga bantuan terbaik untuk saudara kita di Turki:

https://www.lajupeduli.co.id

Rekening Donasi:
🏧BSI - 7148351915
🏧BRI - 223501000171301
🏧BNI - 897 3331 119
🏧BCA - 6801259674
a.n LANGKAH MAJU PEDULI

#LajuPeduli #DariKitaUntukSemua #PrayForTurkey #Turkey #Gempa #earthquake #GempaBumi #gempaturki #gempaSuriah