Kanal Beasiswa Timur Tengah
11.2K subscribers
653 photos
23 videos
75 files
519 links
Download Telegram
Perpanjangan deadline batas tenggat waktu pendaftaran Beasiswa Pascasarjana (S2, S3 dan Diploma 'Ali) King Saud University, Riyadh. 2025.

Kantor Urusan Studi Pascasarjana King Saud University mengumumkan perpanjangan masa pendaftaran program studi pascasarjana reguler untuk semester pertama tahun 1447 H menjadi Kamis 6 Februari 2025 M bertepatan dengan 8/7/1446 H

* Formulir pendaftaran: https://dgs.ksu.edu.sa/
* Artikel pembahasan dan tutorial pendaftaran: https://www.minhatiy.com/2024/12/beasiswa-pascasarjana-s2-s3-dan-diploma.html
* Sumber Info resmi perpanjangan jadwal pendaftaran https://x.com/DGS_KSU/status/1885707893049110932?t=a2rdOFNjkO8jBjioHO6Ewg&s=19

PPMI Riyadh mengarahkan para peminat seleksi beasiswa untuk menyimak podcast YouTube:
https://youtu.be/1g0SYnB8sWI?si=kSKFEmgvM1BzC2uI

Untuk mendapatkan gambaran proses seleksi beasiswa.

Semoga Allah senantiasa melapangkan Rizki kalian dalam menuntut ilmu.
Bidang Studi Islam pada Beasiswa YTB Republik Turki
(https://www.minhatiy.com/2025/02/beasiswa-turki-2025-turkiye-burslari.html)

Ikhwani fiddin wa akhwati fillah, bagi antum yang tertarik untuk mengambil bidang Dirosat Islamiyah pada beasiswa YTB Turki, dapat mengecek banyaknya tawaran dan kesediaan kampus di Turki yang menyelenggarakan perkuliahan Dirosat Islam dengan bahasa pengantar perkuliahan Bahasa Arab. Hal ini berlaku untuk semua jenjang, baik Sarjana (S1), Magister (S2) maupun Doktoral (S3).

Meskipun pada asalnya, penerima beasiswa ini tetap akan menerima fasilitas Tomer atau kursus bahasa turki selama 1 tahun sebelum memulai kuliah.

Dikarenakan kelas persiapan bahasa yang diberikan beasiswa ini, hanyalah program Tomer (bahasa Turki), maka pastikan bahwa pemilih program perkuliahan full berbahasa Arab telah fasih berbahasa Arab sejak mendaftarkan diri. Sama halnya dengan apabila kamu memilih Program perkuliahan yang full Bahasa Inggris.

Langkah-langkah mencari Info Program studi yang tersedia pada beasiswa dengan pengantar perkuliahan menggunakan bahasa yang spesifik (mis. Arab, Inggris, Turki, Perancis):
1. Gunakan fitur pencarian: https://www.turkiyeburslari.gov.tr/ScholarshipSearch
2. Kosongkan Program Name, City dan University.
3. Agar isi Education Level (jenjang pendidikan), Education Field (bidang jurusan), Education Languange (bahasa pengantar perkuliahan) yang kamu incar.
4. Klik "Program Search" untuk melihat hasil.

Misalnya kamu adalah pemburu Beasiswa dengan Program yang diinginkan adalah Bidang ilmu keislaman, Jenjang Sarjana dan Bahasa Perkuliahan adalah Bahasa Arab.

• Maka pada kolom Education Field, kamu akan mengisi "Islamic Theology"
• Pada kolom Select Level, kamu isi dengan "Bachelor Degree",
• Dan pada Education Language, kamu isi dengan "Arabic"
Maka setelah menekan "Program Search", kamu akan mendapatkan daftar Universitas-Universitas di Turki yang tersedia dan bisa kamu pilih untuk pengajuan mendapatkan Beasiswa ini.

Catat semua kampus-kampus tujuan tersebut untuk nantinya kamu masukan ke dalam formulir pendaftaran yang akan kamu isi kelak saat pendaftaran.
Didapatkan bahwa jumlah kampus pilihan pada program Ushuluddin atau Studi Agama (Islamic Studies, Islamic Sciences, Islamic Theology) yang menggunakan Bahasa Arab di Turki pada beasiswa YTB ini, antara lain:
✓ Pada jenjang Sarjana (S1) terdapat 8 program dari 7 kampus.
✓ Pada jenjang Magister (S2) terdapat 4 program dari 4 kampus.
✓ Pada jenjang Doktoral (S3) terdapat 2 program dari 2 kampus.

Informasi lebih detail terkait Profil Beasiswa YTB ini dan Tutorial Pendaftaran, dapat menyimak web https://www.minhatiy.com/2025/02/beasiswa-turki-2025-turkiye-burslari.html

Semoga info ini bermanfaat dan Semoga Allah melapangkan kalian dalam menuntut ilmu.
🇹🇷 Serba-serbi Kuliah di Turki 🇹🇷

• Turki: Negeri Persilangan Dua Benua. Apakah bisa menjadi destinasi tujuan untuk mempelajari Agama? https://www.minhatiy.com/2022/10/turki-negeri-persilangan-dua-benua.html
• Beasiswa YTB - Turkiye Burslari Scholarship (Beasiswa Pemerintahan Turki) Deadline 20 Februari 2025 https://www.minhatiy.com/2025/02/beasiswa-turki-2025-turkiye-burslari.html
• Beasiswa TDV - Turkiye Diyanet Burlari (Beasiswa Keagamaan Turki) Deadline 28 Februari 2025 https://www.minhatiy.com/2025/01/tdv-turkiye-diyanet-burlari-beasiswa.html

Bidang Agama Islam? Bisa pilih daftar kuliah mandiri, beasiswa YTB dan Beasiswa TDV. Hanya saja untuk TDV perkuliahan hanya menggunakan bahasa Turki. Semoga bermanfaat !
Untuk Beasiswa Kuwait 2025, kita masih pelajari ya. Ditunggu saja.
Lagian kalau udah oke kontennya, deadline nya masih bulan April kok. Insya Allah.

Saya ga mau tergesa-gesa sebelum detail infonya sudah benar-benar matang.
Besok Sabtu (22/02), rekan-rekan PPI Kuwait akan melakukan pembahasan Beasiswa Kuwait ya. insya Allah. Silahkan dimanfaatkan dengan baik.

https://www.instagram.com/p/DGTS-fbI_I8/
LIPIA - Lembaga Ilmu Pengetahuan Islam dan Arab
(https://www.minhatiy.com/2025/03/lipia-lembaga-ilmu-pengetahuan-islam.html)

Informasi Pendaftaran Beasiswa LIPIA
Fashl Dirosiy Awal 1447 H (2025/2026 M).

Program studi yang tersedia:
• I'dad Lughowy (Persiapan Bahasa Pra Kuliah) - Lipia Jakarta, Aceh, Medan dan Banda Aceh
• S1 Syariah (Hukum Islam) - Lipia Jakarta
• S1 Lughoh (Sastra Arab) - Lipia Jakarta
• S1 Ulum Idariyah Wal Maliyah (Manajemen Perkantoran dan Keuangan / Administrasi Bisnis) - Lipia Jakarta

Waktu Pendaftaran
Dimulai: Rabu, 09 April 2025 (11 Syawal 1446 H)
Deadline: Selasa, 15 April 2025 (17 Syawal 1446 H)
Link Pendaftaran dan Persyaratan Resmi: https://lipia.id (agar mengakses akun pendaftarannya hanya apabila waktu pendaftaran sedang dibuka)

Syarat Umum Pendaftaran Seluruh Jenjang untuk Pendaftar Indonesia:
1. Pendaftaran merupakan WNI (dibuktikan dengan KTP)
2. Disyaratkan nilai ijazah minimal nilai 80 untuk program Idad, Nilai ijazah minimal 90 untuk S1 Syariah dan S1 Lughoh. Nilai ijazah minimal 85 untuk program Idary.
3. Memiliki kemampuan yang baik dalam bahasa Arab.
4. Lulus dalam tes yang dilaksanakan LIPIA.
5. Berkelakuan baik.
6. Sehat Jasmani.
7. Fokus mendedikasikan waktunya untuk belajar.
8. Belum pernah dikeluarkan/ diberhentikan/ Drop Out (DO) dari LIPIA cabang manapun.

Ketentuan Unik Lain pada masing-masing Kampus Cabang:
1. Ijazah yang dapat digunakan hanyalah Ijazah SMA sederajat (untuk jenjang Idad), atau Ijazah idad kampus Lipia (untuk jenjang Sarjana). Berlaku seluruh kampus Lipia.
2. Bagi siswa laki-laki dan perempuan yang diharapkan lulus dari jenjang SMA/sederajat (kelas 12), agar melampirkan surat keterangan rata-rata kumulatif semester disertai transkrip nilai hingga hingga semester yang lalu. Kemudian tetap menyerahkan ijazah SMA sederajat setelah menyelesaikan studi. (Lipia Jakarta dan Lipia Aceh).
3. Bagi mahasiswa laki-laki dan perempuan I'dad LIPIA yang sedang menempuh semester akhir dan diharapkan lulus tahun ini, dapat mendaftar jenjang Sarjana dengan melampirkan surat keterangan rata-rata kumulatif semester disertai transkrip nilai. Kemudian tetap menyerahkan ijazah Idad setelah menyelesaikan studi. (Lipia Jakarta).
4. Durasi Studi pada jenjang SMA sederajat, tidak kurang dari 3 tahun (Lipia Jakarta, Lipia Surabaya)
5. Usia Ijazah SMA/sederajat tidak lebih dari 3 tahun (Lipia Medan, Lipia Surabaya)
6. Usia pelamar tidak boleh lebih dari 23 tahun (Lipia Aceh)
7. Pelamar tidak diperkenankan mendaftar lebih dari satu program di waktu yang sama. (Seluruh Kampus).

Persyaratan Khusus Pendaftaran untuk jenjang Sarjana:
1. Wajib telah memiliki hafalan Al qur'an sekurang-kurangnya 5 Juz untuk pendaftar Program Studi Syariah.
2. Diprioritaskan telah memiliki hafalan Al qur'an sekurang-kurangnya 5 Juz untuk pendaftar Program Studi Lughoh (Sastra Arab).
3. Memiliki kemampuan dasar bahasa Inggris dan Matematika untuk pendaftar Program Studi Ulum Idariyah Wal Maliyah (Manajemen Perkantoran dan Keuangan/ Administrasi Bisnis)

Berkas yang dipersiapkan untuk proses mendaftar
1. Scan ijazah SMA/sederajat beserta transkip nilai.
2. Scan KTP.
3. Surat Keterangan Sehat yang diterbitkan pada April 2025.
4. SKCK dari Polsek/Polres/Mabes Polri (bukan SKKB sekolah). SKCK untuk studi, kerja, dll bebas, yang penting SKCK yang dikeluarkan oleh pihak kepolisian.
5. Ijazah dan transkrip nilai Kumulatif I'dad LIPIA (Jika pelamar berasal dari lulusan Idad).

Seluruh dokumen tidak perlu diterjemahkan ke dalam Bahasa Arab.

Sumber Informasi: Akun Resmi Lipia Indonesia. https://www.instagram.com/p/DHLHDSyzIsG/
📢 PERSIAPAN PENDAFTARAN BEASISWA UNIVERSITAS DI ARAB SAUDI 1446H / 2025M 📢

In syaa Allah, pendaftaran Beasiswa Mahasiswa Internasional Program Sarjana (S1) dan Pascasarjana (S2/S3) di Kerajaan Arab Saudi akan segera dibuka!

📅 Jadwal pendaftaran:
Program Sarjana (S1): 1 Mei 2025 – 14 Juni 2025
Program Pascasarjana : 1 Mei 2025 – 31 Oktober 2025

📌 Silahkan persiapkan berkas-berkas yang diperlukan. Semoga Allah senantiasa melapangkan rizki kalian dalam menuntut ilmu!

🔗 Pendaftaran melalui: studyinsaudi.moe.gov.sa
(Mohon agar membuka akun, masuk ke dalam tautan web, dan melakukan pengisian formulir hanya pada saat waktu sudah memasuki jadwal pendaftaran saja - Mei 2025)

🔗 Artikel pembahasan detail, persyaratan dokumen dan kumpulan tanya jawab _"Study in Saudi"_ dari tahun ke tahun.
https://www.minhatiy.com/2025/03/study-in-saudi-1445-h-portal.html

📄PDF Pedoman dan Tutorial Pendaftaran "Study in Saudi" pada jenjang Sarjana (Mahad lughoh dan S1): https://bit.ly/studyinsaudi
(Naskah 2024. Akan di-update setelah 2025 sudah memasuki masa pendaftaran)

📄PDF Pedoman dan Tutorial Pendaftaran "Study in Saudi" pada jenjang Pascasarjana (S2 dan S3): https://bit.ly/studyinsaudipascasarjana
(Naskah 2024. Akan di-update setelah 2025 sudah memasuki masa pendaftaran)

🎥 Paparan PPMI Saudi mengenai "Study in Saudi" seluruh jenjang
https://bit.ly/GuideBookPPMI2024
(Naskah 2024. Akan di-update jika apabila terdapat perubahan sistem)

Arahan Penting
Mohon agar membuka akun, masuk ke dalam tautan web, dan melakukan pengisian formulir hanya pada saat waktu sudah memasuki jadwal pendaftaran - Mei 2025.
Pada tahapan saat ini, peminat agar melakukan observasi informasi dan mempersiapkan berkas persyaratan saja.

Baarakallahu fiikum.
Contoh Pertanyaan yang akan muncul pada Mei 2025 pada saat pendaftaran melalui portal studi in Saudi sudah dimulai:

"Saya sudah telanjur membuat akun dan melakukan sebagian pengisian formulir sebelum pendaftaran dibuka. Kemudian saat pendaftaran sudah benar-benar dibuka, saya tidak bisa lagi mengajukan pendaftaran karena tertulis pesan eror: "bahwa pengajuan tahun ini sudah dilakukan" padahal kemarin pengajuan belum diselesaikan (karena jadwalnya belum masuk). Apa yang harus saya lakukan? Karena pembuatan akun baru tidak bisa dilakukan disebabkan nomor passpor sudah digunakan."

Jawaban:
Kami sudah mengingatkan sejak awal agar peminat tidak tergesa-gesa atau terlalu semangat membuat untuk mengotak-atik akun yang sudah ada, disebabkan biasanya sistem belumlah siap dikarenakan jadwal belum masuk.
Banyak pertanyaan yang lebih penting kami jawab dan masalah yang lebih baik kami uraikan, dari pada pusing menghadapi anggota yang dengan sengaja tidak mendengarkan arahan kami sejak awal. Pertama, pantaskan dulu diri antum sebagai calon penerima beasiswa dengan membaca, memahami dan mengikuti arahan. Sekian.
https://www.instagram.com/p/DIb2PNEys26/

Al Qasimia akan membuka Dirosat Ulya.
Artikel ulasan dan telaah eligibilitas mahasiswa internasional dari minhatiy menyusul. Insya Allah.
Doakan Admin agar tidak tersibukkan dengan Haters dan para pecundang dari kalangan Calo dan Jasa itu.
Cukup sibukkan admin dengan menjawab konsultasi pendaftaran beasiswa dari para penuntut ilmu.
Semoga Allah senantiasa melapangkan Rizki kalian dalam menuntut ilmu.
Doakan kami. Nasihati kami.