CNBC Indonesia
4.95K subscribers
23K photos
2.44K videos
406K links
CNBC Indonesia unofficial Channel

Part of @ProjectUnofficialID
Download Telegram
Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo memperkirakan, perang dagang yang menghambat aktivitas perdagangan internasional hingga investasi akan membuat ekonomi RI bergerak di kisaran bawah titik tengah 4,7%-5,5%.

"Sedikit di bawah titik tengah kisaran 4,7%-5,5% dipengaruhi tarif AS yang menurunkan ekspor Indonesia ke AS dan penurunan permintaan ekspor dari negara lain," tegas Perry saat konferensi pers hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia, Rabu (23/4/2025).

Proyeksi ini serupa dengan proyeksi IMF terhadap potensi perlambatan ekonomi Indonesia pada tahun ini hingga 2026 yang juga di kisaran 4,7%.